Polsek Cepogo Imbau Relawan Tingkatkan Kewaspadaan Musim Hujan

IMG-20251121-WA0149

BOYOLALI — Pemerintah Kecamatan Cepogo menggelar rapat koordinasi kesiapsiagaan bencana pada Jumat (21/11/2025) di Aula Kecamatan Cepogo, Desa Mliwis, Kecamatan Cepogo, Boyolali. Kegiatan yang berlangsung pukul 09.30–11.20 WIB ini diikuti perwakilan Forkopimcam dan 30 relawan tanggap bencana dari desa-desa di wilayah Kecamatan Cepogo.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Cepogo AKP Agung Setiawan; Sekcam Cepogo Tulus Raharjo mewakili Camat Cepogo; perwakilan Danramil Cepogo Serka Tribowo; Kasi Trantib Kecamatan Cepogo Joko C.; serta para relawan dari seluruh desa di Kecamatan Cepogo.

 

Kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan Seruan Sekcam Cepogo, Tulus Raharjo. Beliau menyampaikan terima kasih atas kehadiran seluruh peserta dan pentingnya koordinasi sektor dalam menangani potensi bencana.

 

“Melalui rapat koordinasi ini, kami berharap seluruh peserta dapat memahami tugas masing-masing dalam penanganan bencana.Semoga wilayah Kecamatan Cepogo tetap aman dan tidak terjadi bencana,” ujarnya.

 

Kapolsek Cepogo, AKP Agung Setiawan, dalam berbagai tekanan pentingnya kesiapsiagaan di musim penghujan mengingat Kecamatan Cepogo termasuk wilayah rawan tanah longsor.

 

“Penanganan bencana meliputi pra-bencana, saat bencana, dan pasca-bencana. Relawan harus memahami peran, peralatan yang dibutuhkan, titik kumpul, serta prosedur kerja agar penanganannya dapat berjalan efektif,” jelasnya. Ia menambahkan bahwa kewaspadaan harus ditingkatkan karena bencana tidak dapat diprediksi.

 

Sambutan disampaikan perwakilan Koramil Cepogo, Serma Tri Prabowo. Ia mengingatkan bahwa relawan harus menjaga kesehatan fisik sebagai modal utama dalam penanganan bencana.

 

Materi penanganan bencana kemudian disampaikan oleh Kasi Trantib Kecamatan Cepogo, Joko C., yang mendapatkan materi dari BPBD Boyolali. Ia menjelaskan bahwa potensi utama bencana di wilayah Cepogo saat ini adalah tanah longsor.

Baca Juga:  Dandim 1425/Jeneponto Tinjau Lokasi Rencana KDKMP: Mantapkan Perencanaan Penguatan Ekonomi Desa

 

“Faktor penyebab longsor antara lain kemiringan lahan, hujan deras, hingga kondisi tanah yang gundul. Antisipasinya meliputi pemasangan rambu daerah rawan longsor, penyiapan jalur pengungsian, serta peningkatan koordinasi dengan relawan dan aparat terkait,” terangnya.

 

Rapat kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab yang dipandu langsung oleh Kasi Trantib, Joko C. Para relawan tampak aktif mengajukan pertanyaan dan menyampaikan pengalaman di lapangan terkait penanganan kejadian bencana sebelumnya.

 

Kegiatan rapat koordinasi berlangsung aman dan teratur, sekaligus memperkuat kolaborasi antara pemerintah kecamatan, Polsek Cepogo, Koramil, dan relawan sebagai garda terdepan dalam mitigasi dan penanganan bencana di wilayah Cepogo. Pemerintah berharap kesiapsiagaan yang matang dapat meminimalkan risiko serta menjamin keselamatan masyarakat pada musim penghujan tahun ini. (Jian)

SEBARKAN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terkait
Danrem 073/Makutarama Tinjau Pelaksanaan Program MBG di SMP Negeri 2 Demak
Demak, 21 November 2025 - Komandan Korem 073/Makutarama, Kolonel Arm…
Brimob Kalteng Tebar Kebaikan Lewat Kegiatan Jumat Berkah di Masjid Al-Amin Kumai
Kotawaringin Barat – Wujud nyata kepedulian dan semangat berbagi kembali…
Dankorbrimob Polri Dampingi Kapolri dalam Pengecekan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana di Mako Satbrimobda DIY
Yogyakarta — Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, didampingi Dankorbrimob…
Pencarian Hari ke-6, Prajurit Kodam IV/Diponegoro dan Tim Gabungan Terus Lakukan Evakuasi Korban Longsor di Banjarnegara
Banjarnegara – Upaya pencarian korban longsor di Dusun Situkung, Kecamatan…
Bersama Tuhan Menyerbu Dari Langit: Ratusan Prajurit TNI Terjun di Morowali
Morowali (Puspen TNI) – Ratusan prajurit TNI melaksanakan penerjunan Operasi…
Dandim 0721/Blora Dorong Optimalisasi Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Kabupaten Blora
BLORA – Komandan Kodim 0721/Blora, Letkol Inf Agung Cahyono, S.Sos.,…
Hadiri Apel Srawung Agung di DIY, Kapolri: Sinergi dengan Warga Jaga Keteraturan Sosial
DIY - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri 'Apel Srawung…
Satpolairud Polres Jepara Gelar Patroli dan Sambang Rutin di Wilayah Pesisir
Jepara - Polres Jepara | Personel Satpolairud Polres Jepara melaksanakan…
TNI Terus Berjuang Menyelamatkan Korban Longsor di Desa Sitikung Banjarnegara
Banjarnegara – Akibat hujan deras yang mengguyur di Desa Situkung,…