Dandim 0721/Blora Dorong Optimalisasi Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Kabupaten Blora

FB_IMG_1763720586794

BLORA – Komandan Kodim 0721/Blora, Letkol Inf Agung Cahyono, S.Sos., M.Han., memberikan pengarahan kepada para Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Aula Makodim Blora, Kamis (20/11/2025). Kegiatan ini bertujuan memperkuat koordinasi sekaligus memastikan lancarnya pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di wilayah Kabupaten Blora.

 

Dalam sesi pengarahan tersebut, berlangsung dialog teknis antara Dandim dan para Babinsa terkait kemajuan pembangunan di lapangan. Salah satu poin yang dibahas adalah penyesuaian standar luas lahan yang ditetapkan pemerintah, yakni 20 x 30 meter persegi. Sejumlah Babinsa turut menyampaikan kondisi wilayah yang memiliki jumlah penduduk, RW, atau RT yang relatif sedikit, sehingga memerlukan pertimbangan khusus dalam penentuan lokasi pembangunan koperasi.

 

Letkol Inf Agung Cahyono menekankan pentingnya setiap laporan yang disampaikan melalui jalur komando yang tepat agar proses tindak lanjut dapat berjalan cepat dan terarah lanjut. Ia juga menjelaskan bahwa pembangunan Koperasi Merah Putih tidak terbatas pada aset desa. Lahan milik Perhutani maupun PT KAI dapat digunakan, mengingat program ini merupakan program pemerintah yang didukung berbagai pihak.

 

Pengarahan tersebut diberikan di sela kegiatan Zoom Meeting bersama PT Agrinas, yang memaparkan mekanisme pelaporan kemajuan pembangunan Koperasi Merah Putih, mulai dari tahap awal hingga update terkini. Sistem monitoring ini diharapkan dapat memastikan seluruh proses berjalan sesuai target dan standar pelaksanaan.

 

Melalui pengarahan ini, Kodim 0721/Blora berharap para Babinsa semakin optimal dalam menjalankan tugas pendampingan di lapangan, sehingga pembangunan Koperasi Merah Putih di Kabupaten Blora dapat berjalan efektif serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. (Jiyanto)

Baca Juga:  Platform Platform Smart Digital Platform Solusi Inovasi
SEBARKAN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terkait
Danrem 073/Makutarama Tinjau Pelaksanaan Program MBG di SMP Negeri 2 Demak
Demak, 21 November 2025 - Komandan Korem 073/Makutarama, Kolonel Arm…
Brimob Kalteng Tebar Kebaikan Lewat Kegiatan Jumat Berkah di Masjid Al-Amin Kumai
Kotawaringin Barat – Wujud nyata kepedulian dan semangat berbagi kembali…
Dankorbrimob Polri Dampingi Kapolri dalam Pengecekan Kesiapsiagaan Tanggap Bencana di Mako Satbrimobda DIY
Yogyakarta — Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, didampingi Dankorbrimob…
Pencarian Hari ke-6, Prajurit Kodam IV/Diponegoro dan Tim Gabungan Terus Lakukan Evakuasi Korban Longsor di Banjarnegara
Banjarnegara – Upaya pencarian korban longsor di Dusun Situkung, Kecamatan…
Bersama Tuhan Menyerbu Dari Langit: Ratusan Prajurit TNI Terjun di Morowali
Morowali (Puspen TNI) – Ratusan prajurit TNI melaksanakan penerjunan Operasi…
Hadiri Apel Srawung Agung di DIY, Kapolri: Sinergi dengan Warga Jaga Keteraturan Sosial
DIY - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri 'Apel Srawung…
Satpolairud Polres Jepara Gelar Patroli dan Sambang Rutin di Wilayah Pesisir
Jepara - Polres Jepara | Personel Satpolairud Polres Jepara melaksanakan…
TNI Terus Berjuang Menyelamatkan Korban Longsor di Desa Sitikung Banjarnegara
Banjarnegara – Akibat hujan deras yang mengguyur di Desa Situkung,…
Persit Bintaljarahdam IX/Udayana Raih Juara 1 MTQ Tingkat TNI Tahun 2025
Denpasar — ​​Prestasi diterima kembali ditorehkan keluarga besar Kodam IX/Udayana.…